Tahu Lapis Daging |
Selamat malam,
Salah satu snack yang aku cicipi di toko oleh-oleh jadul di Boyolali (Toko Pojok) minggu lalu adalah tahu lapis, aku kok jatuh hati sama jajanan tahu lapisnya ini. Ini benar-benar khas, karena baru ketemu di Boyolali. Enak...Mak Nyuus!
Ini bukan tahu bakso ya, tapi cemilan beda jenis lagi. Tahunya lembut nyuss, karena sudah dihaluskan, dicampur bumbu-bumbu sama telur, rasanya gurih ringan sedikit manis dan tengahnya ada cincangan daging-nya terus dikukus, lalu di potong-potong, lalu digoreng celup kocokan telur.
Bisa buat cemilan anget enak ini atau bahkan bisa buat bekal anak, walaupun sudah dingin juga masih enak. Kalo ada arisan juga bisa jadi snack arisan. Masuk pokoknya. π
Walaupun kemarin beli dikit dagingnya, tapi aku buat lebih banyak isian dagingnya dan juga lebih gede-gede biar cantik waktu difoto. Kalau yang beli di Toko Oleh-Oleh itu bentuknya irisan kecil-kecil ... Alias kurang porsi kalo aku. π
Ini enak gurih, Tahu Lapis Daging ala Boyolali ya teman-teman. Di pasar Boyolali aku pernah nemu juga yang isian ayam, jadi jika mau ekonomis bisa diganti isian ayam. Kan harga daging masih cukup mahal ya teman-teman, gak turun-turun setelah Lebaran.π€£Tapi biasanya gitu sich ya, kalau udah naik harga susah turunnya. π€ Oke aku share resep ala aku ya..mau kah? Rasanya gak kalah enak sama yang aku beli kemaren, buktinya Papahnya Yodha sekali makan habis 3 tadi. π Mungkin khilaf.
RESEP TAHU LAPIS DAGING BOYOLALI
Bahan, aduk rata:
- 800 gr tahu putih..yang kesat, jika banyak air diperas ya.
- Campur:
- 2 telur
- 2 sdk teh kaldu ayam
- 1/2 sdk teh merica
- 1 sdk mkn gula pasir
Bahan Daging, aduk rata :
- 200 g daging segar, giling
- 1 sdk teh kaldu sapi
- 1/2 sdm gula pasir
- 1/4 sdk teh merica
- 1/8 sdk teh pala
Cara Membuat :
- Olesi loyang dengan minyak
- Tuang adonan tahu separo
- Tuang adonan daging, ratakan
- Tutup dengan sisa adonan tahu
- Kukus 30 menit
- Dinginkan
- Potong-potong
- Celup kocokan telur
- Goreng hingga matang
Selamat mencoba!
No comments :
Post a Comment