Tongseng Jamur Merang |
Selamat siang,
Lagi, karena aku masak 'Oseng Salak' lihat di YouTube: https://www.youtube.com/watch?v=lT69nMM6D60, karena belum pernah makan Yodha tidak mau, dia mau masak sendiri saja yaitu "Tongseng Jamur Merang'.😋
Biar cepat dia pakai 'bumbu gule' aja masak tongsengnya HaHaHa, praktis. Tinggaltambahin bumbu dan sayuran yang dibutuhkan saja.
RESEP TONGSENG JAMUR MERANG
Bahan :
- 500 gram jamur merang atau jamur kancing , potong2
- 1 sachet bumbu gule merk Bamboe
- 5 bawang merah, iris
- 3 bawang putih, iris
- 1/4 kol.. potong kasar
- 2 daun bawang, potong2
- 1 tomat, potong 2
- Santan 500 ml
- 2 - 3 sdk mkn kecap manis
- Garam secukupnya jika suka lebih asin
Cara Membuat:
- Tumis duo bawang, sisihkan dulu
- Tumis bumbu gule, masukkan santan
- Didihkan
- Masukkan jamur dulu, masak api kecil ( kata Mamiku biar bumbu meresap ke jamur )
- Terakhir ketika bumbu udah meresap, masukkan duo bawang tumis, dan sayuran lain
- Masak sebentar lagi hingga meresap
- Tambahkan kecap manis
- Aduk rata, cek rasa
- Kalau mau pedes, tambah rawit..aku lagi gak pengen pedes jadi gak pakai.
Silahkan mencoba!
No comments:
Post a Comment