Salah satu menu daging yang cepat dan mudah dalam pembuatan adalah steak ya teman-teman..nggak perlu masak lama-lama, seperti mengungkep daging berjam-jam hingga empuk, sudah bisa segera di nikmati. Salah satu steak favoritku adalah steak krispi..soalnya..kriuk-kriuk enak..nggak bikin bosan..bikinnya juga cepat...jadinya banyak..haha. Coba jika kita masak daging 250 gram di ungkep, pasti megkeret jadi sedikit..setelah matang...hihi..atau di masak steak panggang biasa yang murni daging aja, daging 250 gram kan paling jadinya 1 porsi, kalau di buat steak krispi, karena di iris tipis-tipis dan di bungkus tepung kriuk yang tebal, jadi 1 iris tipis saja sudah jadi 1 porsi steak kan, jadi jika buat usaha, tambah untung kan..hihi...soalnya 250 gram daging sirloin, jika di potong tipis-tipis, bisa jadi 8 lembar lho..hahah..irit kan.
Beberapa waktu lalu aku membahas bagian-bagian daging sapi yang di sesuaikan dengan jenis masakan yang aku posting di SINI. Nah..untuk steak krispi ini bagian yang paling enak, adalah bagian sirloin. Jika beli di pasar, bilang saja beli daging bagian *has luar ke penjual daging, pasti tahu. Selain daging muda empuk, bagian ini lebih gurih, karena ada sedikit lemaknya. Jadi bonus gitu, jika kita lagi makan steak krispi ini, ada bagian yang lumer di mulut.
Untuk membuat steak krispi, daging sebaiknya daging segar, baru beli ya..jangan udah di freezer tuch aromanya beda. Agar daging tetap juicy empuk dan cempat matang, pukul-pukul daging dengan pemukul daging hingga pipih, lumuri dengan tepung pelapis, lalu segera masukkan ke minyak yang sudah di panaskan, Lalu goreng jangan terlalu lama, hingga bagian luar kering dan renyah. Pasti ada yang nanya..?..Bisa matang kah ?..Bisa banget..kan dagingnya di iris tipis-tipis, habis itu masih di pipihkan pula..jadi jika 250 daging sirloin aku beli itu bisa jadi 8 lembar steak lho..hihi..hemat kan ? Jadi jika di goreng dalam minyak panas dan terendam, ya pasti akan matang dengan cepat.
Untuk tepung lapisan, sudah aku posting ya..resepnya kompletnya di SINI, tapi..jika aku kadang pakai tepung krispi aja. Jadi jika teman-teman punya stock tepung krispi yang beli di aku, bisa di pakai untuk tepung lapisan steak ini ya. Rasanya pas, untuk steak ini, karena tepung krispi aku nggak terlalu gurih neg..jadi cocok buat steak. Jika mau kriuk empuk dan mengembang tebal, sebelum di lapis tepung di celup kocokan telur dulu, tapi kelemahannya jika udah dingin nggak kriuk lagi, Makanya steak krispi paling enak di nikmati sesaat setelah di goreng. Jadi siapkan dulu, saus, bahan pendamping seperti sayur rebus dan kentang goreng, terlebih dahulu, baru goreng steaknya..dekat waktu makan ya..agar tersaji hangat seperti di restoran. Makanya kalau di restoran itu biasa di sajikan di piring hot plate ya teman-teman..jadi steaknya hangat dan krispi terus sampai suapan terakhir..hihi.
Okey..urusan menggoreng sudah ya..nah..sekarang saus yang enak dan praktis untuk steak ala Indonesia kita..kalau aku paling suka ya...yang simple-simple aja. Paling suka sich asam manis. Kalau mau buat kayak resto yang kecoklatan itu, bisa, pakai *Brown stock*..atau kaldu tulang sapi panggang itu teman-teman..tapi bikinnya kan ribet..kalau beli jadi mahal..jadi sebagai alternatif..bisa pakai saus tiram aja..jika nggak suka saus asam manis ya. Kalau di resto-resto steak kadang di tambah angciu..memang jadi lebih harum, tapi kan nggak boleh. Jadi saus andalan ya paling saus tiram..hihi..murah meriah..enak. Jika mau persis kayak di salah satu resto steak krispi terkenal aku pernah posting juga resep sausnya di SINI...tapi lebih ribet dan lama buatnya, karena pakai tomat segar. Kalau yang di bawah..versi prkatis..pakai aneka saus siap pakai.
Bahan Saus Asam Manis :
200 ml air / air kaldu1/2 buah bawang bombay, di ris panjang2 buah bawang putih, cincang2 sendok makan sauas tomat
1 sendok teh saus tiram1 sendok teh kecap manis1/4 sendok teh merica bubuk1/2 sendok teh gula pasir1/8 sendok teh pala bubukBahan Saus coklat :
1/2 buah bawang bombay, iris panjang
400 ml kaldu sapi
1 sendok makan saus tiram
1 sendok makan kecap inggris
1 sendok teh kecap manis
2 sendok makan saus tomat¼ sendok teh gula pasir
1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
2 sendok makan margarin untuk menumisBahan Saus Jamur :
1/2 buah bawang bombay, diiris panjang
1 sendok makan margarin
350 ml air
1/2 buah tomat, parut halus
1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
1 sendok teh kecap manis
1 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh gula pasir
50 gram jamur kancing atau jamur merang , iris halusBahan Pengental : Tepung maizena atau tapioka, 1 sendok teh, encerkan dengan sedikit airCara membuat saus steak :Panaskan margarinTumis bawang bombay dan bawang putih ( jika pakai ), Masukkan aneka saus dan bahan lain seperti jamur, aduk rata.Tuangi air / kaldu, masukkan bumbu-bumbu lain. Masak sampai mendidih.
Kentalkan dengan larutan maizena atau tapioka hingga meletup-letup.
Untuk takaran aneka saus, misal lebih suka saus tomat banyak..atau saus tiramnya yang banyak, sesuaikan selera saja. Tapi hati-hati, jika pakai saus tiram terlalu banyak, nanti jadi asin ya..sausnya..karena saus tiram kan asin. Jadi membuat saus steak sederhana itu mudah kok..tinggal cemplang cemplung bahan, masak sebentar. Udah jadi dech..tinggal di tuang ke steak ndeso kita...steak krispi yang yummy beibeh..kata Yodha..hihi.
Liat dalamnya..nampak empuk dan juicy kan dagingnya teman-teman..jika tehnik menggoreng kita benar. Oh ya..jangan pakai wajan alumunium tipis ya jika goreng-goreng..huhu..karena mudah gosong tapi belum matang dalamnya. Abisnya keseringan di tanya.."Mba steak krispiku kok gosong...dalamnya alot ya..padahal sudah sesuai resep !? "....hihi..yukk...perhatikan trik-trik yang aku tulis di atas ya..dan berinvestasilah sedikit..beli penggorengan dapur yang agak tebal dan bagus, jika mau maksimal hasilnya....:D. Nggak harus mahal lho..beli wajan besi jadul di pasar itu juga bagus buat goreng-goreng..! ^^
Mbak Diah Didi, jenis alat penggorengan yg baik utk hasil gorengan yg matang sempurna itu dari jenia yg mana ya? Berbahan teflon, stainless steel, marble, ceramic atau yg lain lagi? Makasih sebelumnya
ReplyDeleteKalau aku suka stainless steel yang benar2 tebal itu mba..aku punya satu set dari Jerman..itu benar2 mantab kualitasnya..tahan banting..aku walau byk punya merk alat masak..yang paling sering ku pakia itu..soalnya tahan banting..puluhan kali gosong nggak pa2..hihi
DeleteMbak boleh tahu donk merknya apa dan beli dimana
DeleteMbak Diah Didi, jenis alat penggorengan yg baik utk hasil gorengan yg matang sempurna itu dari jenia yg mana ya? Berbahan teflon, stainless steel, marble, ceramic atau yg lain lagi? Makasih sebelumnya
ReplyDeleteMbak saus nya kalo mau disimpan tahan berapa lama ya?
ReplyDeleteMbak saus nya kalo mau disimpan tahan berapa lama ya?
ReplyDeleteSebentar lagi hari raya idul adha akan tiba, jangan lupa puasa arafah bagi yang muslim, semoga tahun ini membawa berkah dan kebahagiaan. Keep posting, gan..
ReplyDeleteMba... kalo saus jamur itu di ganti saus tiram enak gak mba. Krn jamur kancing kudu beli supermarket. Hiks.. oia.. kalo goreng apa harus di tutup mba?
ReplyDeleteMba... kalo saus jamur itu di ganti saus tiram enak gak mba. Krn jamur kancing kudu beli supermarket. Hiks.. oia.. kalo goreng apa harus di tutup mba?
ReplyDeletemba DD klo bole tau,itu fotonya pake kamera apa ya??nice picture...thx
ReplyDeletemba aku mau order tepung crispy nya dong yg bisa buat tahu, udah sms cm blm respon mw wa gk bisa
ReplyDeletetrims
Mba diah,di fb ada akunnya?
ReplyDeleteVideo:
ReplyDeleteVideo Cara Membuat Saus Tomat Homemade Tanpa Pengawet